Kadipi Atas, pada hari selasa tanggal 14 Maret Desa Kadipi Atas alhamdulillah dapat menyalurkan BLT Dana Desa kepada 75 KPM dengan nominal Rp.300.000 perbulannya.
Sudiono, Kepala Desa Kadipi Atas memberikan sambutan dan pengarahan kepada warga masyarakat desa bahwasanya dana desa tahun ini 40% digunakan untuk BLT, maka dari itu untuk pembangunan infrastruktur akan banyak berkurang karena 40% dianggarkan untuk Bantuan langsung Tunai, sehingga pembangunan tahun 2022 difokuskan membangun masyarakat desa untuk giat lingkungan, membersihkan lingkungannya dan menjaga infrastruktur yang telah dibangun oleh desa, bergotong royong swadaya menjaga lingkungannya agar tetap bersih dan rapi.
Pembangunan bukan hanya dalam bentuk infrastruktur, namun menjaga lingkungan oleh masyarakat itu sendiri merupakan bentuk keberhasilan pembangunan yang nyata dari pada membangun infrastruktur yang kemudian tidak dijaga.